Breaking News
Loading...

Klappertaart

Share on Google Plus



https://goo.gl/f1yVWD

Klapppertaart? Mungkin anda sering mendengar kue ini atau mungkin anda sudah sering mencicipinya. Klapertaart berasal dari bahasa belanda, yaitu Klapa dan Taart yang artinya kue kelapa. Kenapa nama nya diambil dari bahasa belanda, karena kue ini dibawa oleh para pedagang belanda yang penyebarannya hanya disekitar daerah manado saat penjajahan belanda di Indonesia. Alhasil kue ini banyak dijumpai didaerah manado, dan menjadi kuliner khas manado. Bagi masyarakat manado, klappertaart merupakan hidangan istimewa yang disajikan pada hari hari besar atau kejadian penting/istimewa. Kini klappertaart banyak di jumpai di daerah diluar kota manado. Dan banyak masyarakat yang membuat klapertaart menjadi bervariasi rasa, bentuk, macam dan sebagainya.
Umumnya ada 2 cara memasak klappertaart :

1.   Dipanggang
Klappertaart yang dipanggang bertekstur padat dan bisa di potong seperti taart taart pada umumnya. Dan biasanya menggunakan wadah alumunium foil berukuran besar


2.   Di kukus
Klappertaart yang dikukus bertekstur lembut, dan langsung meleleh begitu masuk kedalam mulut. Kue ini harus dimakan dalam keadaan dingin jadi tidak boleh dibiarkan terlalu lama di luar pendingin. Dan biasanya klappertaart kukus menggunakan wadah alumunium foil berukuran kecil dan sekali makan.

Nah berikut resep mudah membuat klappertaart panggang

Bahan :

v Klappertaart
-         1000cc Susu Segar
-         250gr Gula pasir
-         50gr tepung custard
-         50gr maizena
-         6 butir kuning telur
-         5-7 butir kelapa muda
-         125gr kenari panggang, dicincang
-         Kayu manis bubuk

v Topping
-         6 butir putih telur
-         4 sdm gula pasir
-         2 sdm tepung terigu
-         Kismis secukupnya, direndam di air hangat, taburkan rum dan kayu manis bubuk


Cara membuat :
v Klappertaart
1.    Campurkan tepung terigu, custard dan maizena dengan 200cc susu segar
2.    Didihkan 800cc susu segar dan gula pasir
3.    Masukan campuran bahan poin pertama yang dibuat ke dalam campuran bahan poin kedua. Aduk terus hingga mengental
4.    Angkat dari kompor, lalu campurkan mentega dan aduk aduk hingga merata
5.    Masukan kenari dan kayu manis bubuk.
6.    Masukan kuning telur satu persatu
7.    Masukan daging kelapa muda dan aduk rata
8.    Tuangkan adonan ke dalam cup alumunium foil, setinggi ¾ cup
9.    Panggang selama 15-20 menit , sampai setengah matang, angkat dan tiriskan

v Topping
1.    Kocok putih telur dengan mixer, lalu masukan gula pasir sedikit demi sedikit hingga kaku.
2.    Masukan tepung terigu lalu aduk aduk menggunakan spatula
3.    Semprotkan topping keatas klappertaart yang setengah matang lalu taburi kismis dan kayu manis bubuk diatasnya
4.    Panggan kembali klappertaart yang sudah berisi topping hingga matang
5.    Klappertaart siap dihidangkan

Nah gimana ? Mudah bukan cara membuatnya. Jangan lupa untuk membeli bahan bahan membuat klappertaart disini ya >>



Tapi jika kamu malas atau tidak punya waktu untuk membuat klappertaart sendiri dirumah, jangan khawatir SUPERMETROeMALL juga menjual berbgai macam rasa Klappertaart sesuai selera kamu loh. Ada rasa strawberry , blueberry, original bahkan rasa durian. Klik gambar dibawah ini ya. 


You Might Also Like

0 komentar

About me

Like us on Facebook